Profil

Magister Teknik Biomedis

Program Studi Magister Teknik Biomedis Universitas Airlangga didirikan pada tahun 2012 melalui SK pendirian prodi no. 8981/H3/KR/2012 dengan nama Magister Teknobiomedik. Penyelenggaraan prodi pada tahun 2013 di Sekolah Pascasarjana Universitas Airlangga, berdasarkan Surat Keputusan Rektor No. 26/UN3/KR/2013. Pada tahun 2018 berdasarkan SK no. 898/UN3/2018 tentang penataan penamaan program studi di lingkungan Universitas Airlangga, maka nama prodi Teknobiomedik berubah menjadi Teknik Biomedis. Sejak tanggal 18 Januari 2019, melalui Surat Keputusan Rektor Universitas Airlangga Nomor 160/UN3/2019, telah ditetapkan peralihan pengelolaan Program Studi Magister Teknik Biomedis dari Sekolah Pascasarjana ke Fakultas Sains dan Teknologi. Saat pertama kali diselenggarakan proses pembelajaran pada tahun akademik 2012/2013 hingga kini Program Studi Magister Teknik Biomedis diminati oleh mahasiswa yang berasal dari berbagai daerah di Indonesia yang memiliki latar belakang profesi yang berbeda serta latar belakang pendidikan sarjana yang berbeda pula. Prodi Magister Teknik Biomedis mempunyai ciri khas yaitu mempunyai dua peminatan yaitu Instrumentasi Medis dan Biomaterial. Selain dari Fakultas Sains dan Teknologi, staf pengajar juga berasal dari Fakultas lain dengan bidang keahlian yang sesuai dengan bidang minat prodi yang bersangkutan. Dua bidang minat ini ditawarkan pada Prodi Magister Teknik Biomedis kepada calon mahasiswa berdasarkan kebutuhan pasar kerja dan sumber daya manusia (staf pengajar) yang dimiliki oleh Universitas Airlangga. 10 Dosen Tetap Program Studi Magister Teknik Biomedis berasal dari Fakultas Sains dan Teknologi dari Departemen Fisika dan Kimia dengan bidang keahlian Instrumentasi Medis dan Biomaterial. Program Studi Magister (S2) Teknik Biomedis merupakan program studi yang bersifat multidisplin yangg dikelola oleh Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Airlangga.

Visi dan Misi
Magister Teknik Biomedis

Visi

Menjadi pusat pendidikan dan penelitian yang unggul di bidang teknologi biomedis pada tingkat nasional dan internasional berdasarkan pada etika dan moral yang beradab untuk mendukung perkembangan bidang kesehatan dan industri medis. 

Misi

  1. Menyelenggarakan pendidikan, penelitian dan pengembangannya yang bermanfaat bagi
    masyarakat dan keilmuan bidang Teknik Biomedik serta mendapat pengakuan nasional
    maupun internasional.

  2. Menghasilkan lulusan berkualitas di bidang teknik biomedik yang berorientasi pada
    penguasaan desain, perangkat, sistem dan material dalam bidang kesehatan dan industri
    medis

  3. Mengembangkan pengetahuan, penelitian dan pengabdian masyarakat dalam bidang
    teknik biomedik melalui riset, sehingga menghasilkan karya inovatif dan teruji.

  4. Membantu memecahkan permasalahan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam bidang
    teknik biomedis melalui pendekatan inter atau multidisipliner

Tujuan
Magister Teknik Biomedis

menghasilkan lulusan yang berkemampuan berikut:

  1. Mampu memecahkan permasalahan teknologi biomedis dengan melakukan desain rekayasa sistem instrumentasi medis dan sistem pengolah sinyal biomedis melalui pendekatan multidisipliner
  2. Mampu mengembangkan pengetahuan dan teknologi dalam bidang keilmuan atau praktek profesional rekayasa biomedis melalui penelitian yang inovatif dan teruji.
  3. Mampu merancang dan mengelola riset dan pengembangan bermanfaat bagi masyarakat dan keilmuan dalam bidang rekayasa biomedis serta mendapatkan pengakuan nasional dan internasional.
  4. Mampu melakukan desain rekayasa biomaterial untuk menghasilkan jaringan dan organ buatan.
  5. Mampu merumuskan keselamatan dan keamanan sesuai standar dan regulasi peralatan medis berbasis semangat excelence with morality.
  6. Mampu mendesain perencanaan dan manajemen operasi dalam bidang kesehatan dan industri medis.

Rencana Strategis
Magister Teknik Biomedis

  1. Peningkatan kualitas dan relevansi lulusan melalui penguatan nilai tambah dalam proses pembelajaran yang inovatif dan modern menggunakan metode visualisasi pada proses perkuliahan (prototyping, otomatisasi, assembling, teknologi 3D) pada perkuliahan secara berkesinambungan serta keberlanjutan pendidikan
  2. Peningkatan akses pendidikan yang berbasis pada kualitas calon mahasiswa dengan meningkatkan animo mahasiswa baru melalui kegiatan promosi di media sosial, roadshow ke institusi yang inline dengan prodi, bekerjasama dengan asosiasi, branding internasionalisasi prodi (program double degree, student/staff inbound dan outbound), pembukaan program fast track
  3. Peningkatan kualitas, kuantitas dan kemaknaan penelitian dan pengabdian masyarakat dosen dan mahasiswa melalui penguatan penguasaan ilmu dan teknologi yang profesional dan mandiri dalam mendukung pencapaian SDGs
  4. Peningkatan intensifikasi dan kapitalisasi karya inovasi dan stategi interprising melalui kolaborasi industri dan hilirisasi produk
  5. Peningkatan jumlah kerjasama penelitian dan jejaring kerjasama di bidang pendidikan dan riset dengan institusi di dalam dan luar negeri
  6. Peningkatan peran sosial-kelembagaan melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat Strategi pencapaian sasaran Prodi terdapat pada Renstra Prodi. Selain itu rencana operasional kinerja prodi juga terdapat Renop prodi.